Article Detail

Dewa Raih Prestasi Dalam Lomba Antar Pelajar

Lahat (8/3) Muhamamad Raditya Saputra Dewa menjadi salah satu utusan SMP Santo Yosef dalam Lomba menyanyi lagu daerah tingkat pelajar se-Kabupaten Lahat. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu 3 Maret 2019 di Atrium Citimall Lahat diikuti oleh 15 peserta utusan dari sekolah di Kabupaten Lahat.
Menyisihkan peserta lainnya” Dewa” panggilan akrab anak ini, mampu menempatkan pada posisi ke- 2 pada babak penyisihan sehingga dapat melaju masuk babak final. Pada Babak final ini menampilkan 3 terbaik peserta putra dan putri. Lombaan kali ini terpisah antara kategori jenjang SMP dan SMA begitu juga dengan peserta putra dan putri. Pada babak final Dewa tampil pada urutan pertama dengan menyanyikan lagu Dendam Belipat. Dengan Suara yang merdu mampu memukau dewan juri dan para penonton.
Saat yang dinanti telah tiba dewan juri mengumumkan hasil lomba, dan  SMP Santo Yosef yang diwakili oleh Muhamamad Raditya Saputra Dewa menempati posisi juara ke-2.”Memang banyak penyanyi yang sangat bagus pada even kali ini sehingga terjadi persaingan yang sangat ketat”, komentar Bapak Bram Sulistiyo, S.Pd selaku pelatih sekaligus menjadi pendamping dalam lomba kali ini.  Kiranya dengan kemenangan ini mampu membangkitkan semangat bagi peserta didik yang lain sehingga dapat memicu prestasi yang lebih banyak lagi. Proficiat dan tetap semangat.**PW
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment