Article Detail

Dirgahayu RI 71 Tahun, Indonesia Kerja Nyata

Upacara bendera rutin dilakukan untuk memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia, tidak terkecuali SMP Santo Yosef Lahat yang melaksanakannya pada Rabu (17/8). Upacara dimulai pada pukul 07.00 WIB, suasana khidmat dirasakan oleh seluruh peserta upacara. Upacara bendera kali ini mengangkat tema Indonesia Kerja Nyata.
Sebagai pembina upacara, Bapak Heri Susilo, S. Ag. MM menyampaikan amanat dengan semangat yang berkobar. Beliau mengisahkan sejarah pada saat Indonesia meraih kemerdekaan dan membandingkan dengan kehidupan pada masa sekarang. “Pertanyaannya, sudahkah kita merdeka?” tutur Kepala Divisi Pendidikan Yayasan Tarakanita wilayah Lahat ini. Menurut nya, merdeka berarti bangun pagi tanpa suara orang tua yang membangunkan, bertanggung jawab atas apa yang dilakukan, dan belajar dengan bersungguh–sungguh.
Perjuangan mencapai kemerdekaaan tentu sangat sulit, tugas siswa-siswi sekarang adalah meneruskan perjuangan para pahlawan untuk membangun Indonesia menjadi lebih baik. Diharapkan generasi penerus adalah generasi yang cerdas, berwawasan, disiplin, dan bertanggung jawab. Tetapi, realitanya di luar sana masih banyak anak–anak Indonesia yang berkelakuan buruk, sehingga keterpurukan moral bangsa semakin besar. Hal di atas menjadi alasan hingga saat ini Yayasan Tarakanita semakin menggembar–gemborkan Cc5 (Compassion, Celebration, Competence, Creativity, Community) yang mendasari pendirian sekolah Tarakanita di Lahat.
Revolusi tingkah laku yang didasari semangat Cc5 tentu akan membawa dampak yang positif. Tidak ada siswa bodoh yang tidak punya otak, tetapi mereka tidak terdidik untuk menjadi pribadi yang berkualitas. Para pendiri sekolah Tarakanita di Lahat, yaitu Kongregasi suster–suster cinta kasih Carolus Borromeus sejak dulu telah melaksanakan semangat Cc5 dalam kehidupan sehari–hari di masa perjuangan.
Kini, saatnya kita bangkit menuju Indonesia yang gemilang, menuju Indonesia yang tidak lagi dijajah, dan menuju Indonesia yang bertanggung jawab atas apa yang terjadi pada tanah air tercinta. Pemuda Indonesia, negeri kita sudah merdeka, Indonesia Kerja Nyata. **Prasetyo Adi Nugroho

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment