Article Detail

SOSIALISASI TERTIB BERLALU LINTAS

Senin (12/3) siswa SMP Santo Yosef telah melakukan persiapan untuk upacara. Selain berpakaian lengkap  dengan memakai topi dan dasi mereka juga  berbaris rapi di lapangan.  Upacara bendera SMP Santo Yosef  kali ini kedatangan tamu istimewa yaitu bapak-bapak dari kepolisian diantaranya IPDA M.MAULANA, BRIGPOL H. BAHERAMSYAH, BRIPTU DADI AKTADIYANTO, SH serta BRIPTU RADI AF. Kedatangan mereka disambut dengan sangat antusias oleh siswa SMP Santo Yosef Lahat.  Bapak-bapak dari kepolisian ini akan menyampaikan sosialisasi tertib berlalu lintas yang akhir-akhir ini menjadi keprihatinan kita bersama.
Dalam amanat singkatnya  IPDA M.MAULANA mengatakan pentingnya sosialisasi ini dilaksanakan pada tingkat pelajar, sebab sebagian besar siswa sudah bisa mengendarai sepeda motor dan di rumah juga memiliki sepeda motor. Oleh karena itu, sebagi pelajar harus mengetahui tata tertib berlalu lintas, seperti  memiliki kelengkapan surat sepeda motor, memakai helm serta mengetahui rambu-rambu lalu lintas, sebab dari data kepolisian banyak korban yang meninggal karena kecelakaan lalu lintas adalah remaja. Remaja juga masih suka kebut-kebutan di jalan raya sehingga hal ini selain membahayakan diri sendiri tetapi juga membahayakan pengguna lalu lintas yang lain.
Diakhir amanatnya IPDA M.MAULANA menyampaikan harapannya kepada suluruh siswa SMP Santo Yosef Lahat untuk memahami dan menyadari pentingnya tertib berlalu lintas. Sehingga diharapkan tingkat kecelakaan semakin berkurang khususnya di daerah lahat ini. Dengan tertib berlalu lintas, selain sayang dengan nyawa kita sendiri tetapi juga sayang dengan nyawa orang banyak.



Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment