Article Detail
Perempuan Hebat, Indonesia Kuat: Semangat Kartini Hidup di Hati Siswa SMP Santo Yosef
Monolog menggetarkan terdengar menggema di aula SMP Santo Yosef Lahat
pada 21 April 2025. Beberapa peserta didik perempuan SMP Santo Yosef Lahat
menyampaikan narasi akan tokoh pahlawan perempuan Indonesia secara lantang dan
ekspresif yang berisi kisah hidup secara singkat dan renungan dari para
pahlawan perempuan. Dengan lantang para peserta didik SMP Santo Yosef Lahat
membacakan monolog pahlawan perempuan indonesia, seperti Cut Nyak Dien, Maria
Walanda Maramis dan RA Kartini. Monolog ini merupakan salah satu
suguhan utama dalam perayaan Hari Kartini di SMP Santo Yosef Lahat tahun ini.
Mengambil tema “Perempuan Hebat, Indonesia Kuat” perayaan ini
dilaksanakan dengan sederhana namun sarat akan makna. Selain monolog, tari
tradisional, pembacaan puisi, peragaan busana dan pembacaan surat kartini menjadi
hal yang ditampilkan oleh para peserta didik SMP Santo Yosef Lahat kelas 7 dan
8.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengenang jasa R.A. Kartini dan pahlawan
perempuan lainnya yang telah memperjuangkan kemerdekaan serta hak-hak kaum
perempuan di Indonesia. Seperti disampaikan oleh Paulina Endang Susiani, S.Pd.,
Gr., salah satu guru SMP Santo Yosef Lahat, “Melalui kegiatan ini, kami
berharap peserta didik dapat terus mengingat perjuangan para pahlawan perempuan
Indonesia serta menjadikan semangat mereka sebagai inspirasi untuk melangkah
maju dan terus memperjuankan pendidikan mereka.” Sejalan dengan tujuan dari
kegiatan ini, Paulina menyampaikan harapannya mengenai kegiatan ini, yaitu agar
para peserta didik dapat juga terus mengingat jasa pahlawan perempuan dari
Indonesia.
Perayaan Hari Kartini di SMP Santo Yosef Lahat tidak hanya menjadi momen
reflektif untuk mengenang jasa para pahlawan perempuan, tetapi juga menjadi
wadah pembentukan karakter dan motivasi bagi peserta didik. Dengan mengenal
lebih dekat tokoh-tokoh inspiratif bangsa, diharapkan generasi muda mampu
melanjutkan perjuangan mereka dalam membangun Indonesia yang lebih baik.
Hal ini juga menjadi bukti bahwa SMP Santo Yosef Lahat menjunjung tinggi
nilai-nilai kesetaraan gender, termasuk dalam lingkungan sekolah. Perempuan
diberi ruang yang setara untuk berekspresi, berprestasi, dan menginspirasi,
sebagaimana cita-cita yang pernah diperjuangkan oleh para pahlawan perempuan
bangsa.
-
there are no comments yet