news
SMP Santo Yosef Raih Predikat Rata-rata UN Tertinggi di Kabupaten Lahat
Jumat (2/6) lalu, SMP Santo Yosef Lahat melangsungkan acara pelepasan dan pengumuman kelulusan siswa-siswi kelas IX tahun pelajaran 2016-2017 di aula SMP Santo Yosef Lahat dengan tema “Kemarin Aku Berani Berjuang dan Hari Ini Aku Berani Meraih Kemenangan,” berlangsung hikmat dan meriah. Acara pelepasan dan pengumuman kelulusan ini sukses digelar dan mendapatkan antusias tinggi dari siswa-siswi dan tamu undangan.
read more
SMP Santo Yosef Raih Juara dalam FLS2N Tingkat Kabupaten
Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Sekolah Menengah Pertama Tingkat Kabupaten Lahat baru saja digelar pada tanggal 10 Mei 2017 lalu, bertempat di SMP Negeri 6 Lahat. Dalam rangka menghadapi Lomba FLS2N, SMP Santo Yosef telah berusaha semaksimal mungkin menyiapkan duta seninya untuk bisa bertanding dan menjadi yang terbaik di arena lomba.
read more
SMP Santo Yosef Lahat Juara Menggambar dan 3R
Badan Lingkungan Hidup (BLH) mengadakan lomba menggambar dan 3R (Reuse, Reduce, Recycle) tingkat SD, SMP dan SMA. SMP Santo Yosef mengirimkan 4 orang dalam lomba ini. Untuk lomba menggambar diikuti oleh Nesa Cahyani kelas 8A dan Giovany Clarissa Napitupulu kelas 8B. Lomba 3R diikuti Nala Safhira Diah Pitaloka kelas 8A dan Christelly Anggara 7A. Lomba diadakan di Dinas Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Lahat.
read more
SMP Santo Yosef Lahat Juara Lomba Menyanyi dan Tari Kreasi
Rabu (15/03) lalu, dalam rangka ulang tahun ke-72 PT Bukit Asam mengadakan 2 jenis lomba yaitu lomba menyanyi dan tari kreasi. SMP Santo Yosef Lahat mengirimkan 4 peserta lomba menyanyi dan satu tim tari. Mereka terdiri dari Naura Nurul Izzati, Tri Agustiningsih, Carlos Alexandro dan Muhamad Rizky. Tidak sia-sia, 3 siswa-siswi SMP Santo Yosef didikan Ibu Anastasia Suhermi S. Pd itu menyabet 3 juara sekaligus yaitu Naura Nurul Izzati yang meraih juara 2 kategori putri, Tri Agustiningsih meraih juara harapan 3 kategori putri, dan Carlos Alexandro meraih juara 2 kategori putra.
read more
Penyuluhan Kesehatan di SMP Santo Yosef Lahat
Jumat (7/4) lalu, siswa-siswi kelas 7 SMP Santo Yosef Lahat mendapatkan penyuluhan dari Puskesmas Pagar Agung Lahat tentang “Reproduksi Manusia.” Beberapa pengurus OSIS dipilih untuk menjadi Juru Pemantau Jentik-jentik (Jumantik). Narasumber yang hadir untuk memberikan penyuluhan adalah Ibu Habiba, Ibu Yuli dan Ibu Laspiana.
read more